Breaking News

PENGARUH CEMAS YANG BERLEBIHAN TERHADAP KESEHATAN

Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin rahimahullah berkata,

“Wajib bagi setiap orang yang ditimpa musibah, untuk bersabar. Demikian pula hendaknya dia menyadari bahwa musibah tersebut akan menggugurkan dosa-dosanya.

Apabila seseorang mengharapkan pahala dari musibah yang menimpanya, Allah akan mengangkat derajatnya dengan sebab musibah tersebut.

Kemudian, jika dia mau bersabar dan berusaha tidak terlalu mencemaskan keadaan yang dialaminya, hal tersebut akan membantunya sembuh dari sakitnya.

Sebab, kecemasan jiwa yang berlebihan memiliki efek yang mengakibatkan suatu penyakit tidak segera sembuh, bahkan bertambah parah.

Apabila seorang melupakan penyakitnya dan tidak terlalu mencemaskannya, dengan izin Allah, dia akan lekas sembuh.”

•📚 Sumber || http://binothaimeen.net/content/839

About Tegal Mengaji

Sahabat Tholibul Ilmi, Berdasarkan Al-Qur'an, As-Sunnah, Dengan Pemahaman generasi terbaik para Sahabat Ridwanullah 'alaihim ajma'in.

Check Also

Wahai Saudaraku! Terimalah Nasihatku

Ibnul Jauzi Rahimahullah berkata, “Ketahuilah wahai saudara-saudaraku! Siapa yang mau menerima nasihatku? Bahwa dosa mempunyai …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *